UNTUK CADET, TATA CARA MELAMAR KE PERUSAHAAN PELAYARAN

Bagaimana cara mendapatkan perusahaan untuk praktek laut?

Bagaimana cara dan etika melamar di perusahaan pelayaran?

Dokumen apa saja yang perlu disiapkan untuk melamar sebagai cadet?



                                                 Photo by Flavio Gasperini on Unsplash
 
Dan masih banyak pertanyaan lain yang ada di benak seorang Taruna Pelayaran atau Cadet yang akan melaksanakan Praktek Laut (PRALA). Setelah menjalani kuliah selama 3 atau 4 semester, seorang cadet wajib mempunyai pengalaman layar atau praktek laut tidak kurang dari satu tahun untuk memenuhi salah satu persayaratan STCW untuk mendapat Ijazah ANT/ATT kelas III (COC III).

Oleh karena itu seorang cadet harus berlayar di perusahaan pelayaran. Menurut pengalaman dan pengamatan yang saya lakukan, ada empat cara untuk mendapatkan perusahaan tempat praktek laut, antara lain:

1.    Dari Sekolah atau Akademi yang telah bekerja sama dengan perusahaan pelayaran. Dari sini anda harus mempunyai nilai akademik (dan Bahasa Inggris) yang baik agar terpilih mengikuti seleksi.
2.    Hasil Berjuang Sendiri dengan melamar di perusahaan pelayaran dan melaksanakan tes di kantor tersebut. Jakarta adalah tujuan utama pelaut untuk melamar di perusahaan domestik maupun mancanegara, kemudian tujuan kedua adalah Surabaya.
3.    Lewat Broker dengan cara membayar sejumlah uang sebagai jasa, mereka akan mencarikan anda kapal untuk on board. Anda harus sangat berhati-hati karena cara ini rawan dengan penipuan orang yang tidak bertanggung jawab. Jikalau pun naik kapal, anda harus teliti dengan isi surat perjanjian kontrak dan dokumen yang diberikan.
4.    Channel Keluarga atau Orang Dekat*. Tidak bisa dipungkiri dengan relasi ini mereka akan mengusahakan anda dan mempunyai pengaruh besar agar anda diterima. Ada kalanya anda tetap melampirkan lamaran dan melaksanakan tes hanya untuk formalitas.
*NAMUN, banyak perusahaan bonafit yang tidak menerima hal ini. Contohnya perusahaan Internasional yang selalu menjaga kualitas dan integritas untuk tetap bersaing di pasar. Saya sarankan jangan berpangku tangan dan bergantung pada channel, jika anda punya kualitas pasti perusahaan yang akan membutuhkan anda untuk menjadi Cadet di perusahaan tersebut :)
Kali ini saya akan membahas poin nomor 2, yaitu berjuang dengan melamar di perusahaan pelayaran. Anda harus melampirkan semua dokumen sesuai dengan persyaratan.

Perihal penyerahan dokumen dan berkas pendukung, saya akan membahas tata cara dan etikanya dalam dua bagian yaitu: Mendatangi langsung perusahaan pelayaran dan Mengirim lamaran via e-mail ke perusahaan pelayaran.

A.   Mendatangi langsung perusahaan pelayaran.

Menurut hasil diskusi dan pengamatan yang saya lakukan pada pelamar praktek laut/pelamar kerja dan divisi crewing perusahaan pelayaran, dapat disimpulkan bahwa setiap perusahaan pelayaran memiliki standar dan persyaratan minimal yang berbeda perihal kelengkapan dokumen saat mendaftar. Oleh karena itu, akan saya sampaikan daftar terlengkap apabila anda ingin menyebar CV
1.    Persiapan Dokumen
-          Application Letter (Surat Lamaran)
-          Curicculum Vitae (CV/Daftar Riwayat Hidup)
-          Surat Ijin Berlayar (SIB) – Dari instansi masing-masing
-          Foto copy seluruh sertifikat COP – Aslinya harus dibawa
-          Passport
-          Seaman Book (Buku Pelaut)
-          International Certificate of Vaccination (Yellow Book/Buku Kuning) – Yellow Fever
-          Pocket Book (Buku Saku Taruna)
-          Pas Photo 3x4 dan 4x6 – Background dan jumlah menyesuaikan: Deck Biru dan Engine Merah
-          Foto Copy Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK)
Daftar di atas adalah dokumen yang (insyaallah) paling lengkap dan perlu anda siapkan serta harus dibawa kemanapun anda melamar. Namun bagi kebanyakan pelamar hanya melampirkan Application Letter, CV, dan SIB di dalam map yang mereka sebar. Untuk dokumen lain diberikan jika diminta atau jika anda dipanggil untuk laporan kedua. Maka dari itu, CV harus lengkap berisi seluruh data mengenai seluruh sertifikat dan dokumen lain yang anda miliki meliputi nama sertifikat/dokumen, nomor seri, tanggal terbit, tanggal kadaluarsa dan lokasi terbit.
2.    Melamar di Kantor
Tentukan terlebih dahulu perusahaan pelayaran mana saja yang anda tuju dan buat jadwal keberangkatan anda menyesuaikan faktor kedekatan lokasi antar perusahaan pelayaran agar usaha anda efisien waktu dan tenaga. Dalam satu hari anda dapat menentukan 3 sampai 4 perusahaan pelayaran.
Kalau bisa, JANGAN melamar perusahaan secara gerombolan (apalagi jika jurusannya sama semua), hal ini akan mengurangi persentase kesempatan lolos anda dan rekan anda berkurang. Lebih baik anda melamar secara berpasangan, hanya Cadet Deck dan Cadet Engine. Kenakan seragam anda dan tampillah serapi mungkin. Seragam disetrika, atribut dibrasso, sepatu disemir dan rambut di pomade :) (meninggalkan mess dalam keadaan rapi, bersih dan wangi)
Tata krama melamar di kantor:
-          Ketuk pintu sembari ucapkan “Mohon ijin masuk”, lalu langsung buka pintu dan masuk ke dalam. Tidak perlu menunggu respon jawaban, apalagi menunggu ada yang membukakan pintu.
-          Berikan salam (Selamat Pagi/Siang/Sore) kepada orang yang berada di dalam, entah dia staff kantor, satpam, atau pelamar lain.
-          Sampaikan maksud dan tujuan anda, contoh:
“Selamat pagi Bapak, saya adalah Cadet Deck ingin melamar Praktek Laut di perusahaan . . . “
-          Anda akan diminta untuk mengisi formulir lamaran yang diberikan oleh perusahaan. Isi dengan seksama sesuai dengan dokumen yang anda bawa. Atau bisa jadi anda hanya diminta untuk menumpuk map anda, bersama map-map lain yang telah usang berdebu - sabar :)
-          Sebelum pulang, minta contact person perusahaan yang bisa dihubungi dan tanyakan kapan anda harus laporan kembali atau melaksanakan tes.
-          Pamit dan ucapkan teimakasih.

B.   Mengirim lamaran via e-mail ke perusahaan pelayaran.

Memang lebih mudah dan tidak perlu menguras enerji jika lamaran dikirim melalui e-mail. Namun tetap ada kaidah dan etika yang patut diperhatikan, contohnya: gunakan alamat e-mail formal, pastikan alamat yang dituju adalah divisi yang menangani crewing, dan laksanakan tahapan di bawah ini:
1.    Persiapan dokumen
Persiapan dokumen melamar via e-mail tidak berbeda dengan cara melamar langsung ke kantor, hanya saja semua format berkas berupa data digital. Anda dapat scan seluruh dokumen yang berada pada poin A.1
-          Untuk format Surat Lamaran dan CV dapat dirubah menjadi .pdf
-          Untuk format dokumen dan sertifikat hasil scan dapat dijadikan .pdf, .png atau .jpg/.jpeg
*TIDAK dianjurkan melampirkan data dengan format selain yang tertera di atas (contoh: .doc/.docx dan .xls/.xlsx).
2.    Mengirim e-mail
-          Isi alamat dan judul e-mail sesuai fomat yang disyaratkan perusahaan. Contoh,
: Application of CADET DECK Prala: Muhammad Reza Wardani
-          Isi kolom badan surat dengan biodata singkat dan tujuan anda mengirim e-mail. Contoh,

==============================================================

Good day sir,
Excuse me to introduce my self, I am
Name                             : MUHAMMAD REZA WARDANI
Rank                              : DECK CADET
Seafarer Code               : 621152XXXX
Place, Date of Birth       : BANYUWANGI, 30-11-1995
Academy                       : Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang
Hereby I would like to apply to be Deck Cadet in your good company. For further information I attach the application letter, CV and Surat Ijin Berlayar. Kindly please to find the attachments below.  And if you need other documents, once request, please contact me by this e-mail or by my phone number (+62822-2095-XXXX).
I am very interested to look forward your response and the opportunity to work and learn in your good company, thank you.
Sincerely,
Muhammad Reza Wardani
Deck Cadet

==============================================================
*Banyak dari crewing sangat ‘gatal’ dan merasa disepelekan jika ada pelamar yang tidak mengisi badan surat, atau hanya melampirkan dokumen tanpa mengisi data diri dan tujuan e-mail tersebut. Jadi buat lamaran anda se-profesional mungkin :)
-          Lampirkan dokumen. Lagi-lagi tidak ada persyaratan yang paten mengenai dokumen apa saja yang perlu dikirim. Anda dapat menyesuaikan sesuai persyaratan dan permintaan dari perusahaan yang anda tuju. Yang pasti, siapkan semua data scan sertifikat dan dokumen serta pastikan nama lampiran anda sesuai dan tidak tampak berlebihan.
-          Kirim e-mail, lalu monitor setiap hari jikalau ada balasan dari perusahaan. Sabar menunggu jangan terburu-buru, butuh waktu bagi perusahaan untuk me-review semua lamaran yang masuk ke e-mail mereka.
Tulisan di atas bersumber dari hasil diskusi, pengamatan, dan referensi dari berbagai sumber. Saya sendiri belum pernah merasakan bagaimana mencari tempat praktek laut, karena alhamdulillah saya telah mendapat perusahaan dari kampus. Oleh karena itu mari belajar bersama dan saya sangat berterimakasih jika ada pertanyaan, saran dan kritik :)





SOURCE : https://mrezawardani50.blogspot.com/2018/07/saya-seorang-cadet-bagaimana-cara.html

Post a Comment

0 Comments