CREWING MANNING AGENCY ? APA ITU ?

Peningkatan Disiplin Crew Tentang Keselamatan Kerja di Kapal

Apa yang pertama kali terbesit dalam benak kawan semua ketika mendengar kata "Crewing" . yak! pasti yang terbesit adalah Orang yang mengatur Sign 0ff / Sign On crew diatas kapal maupun yang sedang didarat. yak ! itu memang benar dan tidak salah , tetapi ternyata Crewing itu lebih rumit daripada yang kita bayangkan! mau tau apa itu "Crewing Manning Agency" ? sekut! Mari Kita bahas!


Mengapa ada perusahaan Crewing Manning Agency?
Memang ada guys perusahaan pelayaran ( Ship Owner ) yang memiliki sebuah tim untuk mengatur flow sign off / sign on dari sebuah kapal. tapi tidak jarang banyak ship owner yang menggunakan jasa Crewing Manning Agency perusahaan lain untuk mengatur kegiatan perawakan kapalnya. kenapa bisa demikian ? berikut ini mamas Rizky ganteng jabarkan:

1. Efisiensi Biaya
    Bayangkan jika perusahaan ship owner Luar negeri memiliki tim sendiri untuk mengatur seluruh awak kapalnya yang merupakan multi negara . sebab itulah beberapa perusahaan menggunakan jasa Crewing Manning Agency di negara lain untuk efisiensi biaya dan agar awak kapalnya tau siapa yang harus dihubungi ketika ada masalah di negara yang merupakan tempat dimana manning agency itu berada.

2. Seperti Branch Office untuk para crew
    yak benar! beberapa kantor Crewing Manning Agency bersedia menjadi "Call Center" dari crew Ship owner tersebut agar lebih efisien menjangkaunya dan fast response dalam pelaksanaannya.

lalu , Siapa saja yang ada di Crewing Manning Agency itu ? beriku mamas iki yang imut akan jabarkan :

1. Divisi Recruitment
  Divisi ini adalah ujung tombak pencarian crew kapal yang posisinya sedang kosong , mereka merekalah orang yang pertama kali menghubungi calon pelamar (pelaut) yang akan menjadi crew dari Principle suatu manning agency. tugasnya ialah mencari crew berdasarkan request dari ship owner atau ketika ada bagian di kapal yang kosong. berat bos di divisi ini!

2. Divisi Supporting
   Divisi ini adalah divisi yang mengurus segala hal tentang pelaut seperti Training, Appraisal , DLL . dari seorang pelaut . tugas divisi supporting adalah segala hal yang berkaitan dengan pelaut diluar Job desk dari seorang "Crewing Division"

3. Divisi Crewing
   nah barulah ketika sudah selesai proses penyeleksian dari divisi Recruitment, dan supporting. maka segala hal yang berkaitan denga sign off / sign on pelaut yang sudah approve dari divisi recruitment dilimpahkan kepada Divisi Crewing yang mengurus segala hal yang diperlukan sebelum crew terkait on board. Dari mulai Medical, Planning sign off / on , Validasi Dokumen terkait , dll.


nah gimana? kalo postingan ini sekut . jangan lupa follow ig @lokercruise.id disitu juga menyediakan wahana edukasi bagi agan agan anak pelayaran semua!
persekutan!

Post a Comment

0 Comments